Bomber Peter Crouch beserta istrinya, Abbey Crouch, saat ini tengah disibukkan untuk mempersiapkan pesta ulang tahun putrinya, Sophia Ruby.
Rencananya, pesta ulang tahun Ruby akan jatuh pekan depan. Untuk itu, Crouch dan Abbey mempersiapkan pesta meriah dengan konsep peternakan mini.
Di pesta nanti, Abey dan Crouch akan menaruh berbagai hewan, seperti Babi, domba, dan kuda poin. Hal itu diungkapkan Crouch dan Abbey melalui akun Twitter mereka.
�Diselenggarakan peternakan mini untuk ulang tahun sophia dengan kebun berisi babi, domba, kuda poni, kelinci, kambing. Sangat tertarik,� kicau Abbey sebagaimana dilansir Dailymail.
Model dan presenter ini juga telah membuat daftar tamu untuk pesta ulang tahun anaknya, dengan mengundang sejumlah nama anak-anak selebriti terkenal masuk dalam daftar. Salah satunya adalah Kai Rooney.
Sumber