Kamis, 26 Januari 2012

Jubah Menghilang Seperti "Harry Potter" Berhasil Di Buat


Texas � Peneliti Amerika Serikat (AS) mengaku berhasil �menyelimuti� obyek tiga dimensi (3D) hingga membuatnya menjadi tak kasat mata dari segala sudut. Seperti apa?

Proses ini menggunakan kulit yang disebut sebagai bahan plasmonik yang menciptakan �negatif foto� obyek yang sedang diselimuti untuk membuatnya tak kasat mata. Namun, percobaan ini baru bisa dilakukan di gelombang mikro dari spektrum elektromagnetik, bukan cahaya tampak.
Andrea Alu dan rekan dari University of Texas di Austin berhasil membuat silinder sepanjang 7 inci menjadi tak kasat mata pada cahaya bergelombang mikro yang diarahkan pada obyek tersebut.
�Obyek di lab kami ini nyata dan ia menghilang,� katanya seperti dikutip BBC. Meski teknik belum bekerja di spektrum cahaya tampak, pendekatan ini bisa diterapkan pada mikroskop pemindai untuk meningkatkan pandangan pada cahaya dengan panjang gelombang yang lebih kecil lagi, lanjutnya. 

Sumber
http://teknologi.inilah.com/read/detail/1823447/jubah-hilang-harry-potter-berhasil-dibuat